Oy, Disqus adalah satu platform komentar yang populer. Tak hanya sistem komentar dan kontrol yang diberikan, juga memberikan tampilan yang modern dan seamless mengikuti tampilan web kita. Di Blogger, tak jarang Disqus sebagai alternatif pengganti komentar bawaan Blogger.
Permasalahan yang ditemukan bila memakai Disqus di Blogger ini adalah komentar versi desktop dan mobile Disqus Blogger tidak senada alias dibedakan sendiri – sendiri. Nah kali ini saatnya membagi trik cepat untuk mengatasi masalah tersebut. Monggo!
Sebelum mulai, cara kerja trik ini dengan menghapus tambahan ?m=0 atau ?m=1 di URL. Jadi website agan akan selalu ditampilkan versi desktop.
1. Masuk ke Blogger > Template > Edit Template
2. Copy kode ini
<script>/*<![CDATA[*/ var uri = window.location.toString(); if (uri.indexOf("&m=0","&m=0") > 0) { var clean_uri = uri.substring(0, uri.indexOf("&m=0")); window.history.replaceState({}, document.title, clean_uri); } else if (uri.indexOf("&m=1","&m=1") > 0) { var clean_uri = uri.substring(0, uri.indexOf("&m=1")); window.history.replaceState({}, document.title, clean_uri); } if (uri.indexOf("?m=0","?m=0") > 0) { var clean_uri = uri.substring(0, uri.indexOf("?m=0")); window.history.replaceState({}, document.title, clean_uri); } else if (uri.indexOf("?m=1","?m=1") > 0) { var clean_uri = uri.substring(0, uri.indexOf("?m=1")); window.history.replaceState({}, document.title, clean_uri); } /*]]>*/ </script>
3. Cari & tempel kode tersebut diatas tag </head>
4. Simpan dan Done! Cek blognya di HP, pastikan tidak ada tambahan ?m=0/?m=1 di akhir alamat URL
Selesai, komentar selanjutnya di Disqus tidak akan terkendala lagi. Untuk menggabungkan komentar lawas versi desktop dan mobile di Disqus bisa menggunakan URL Mapper lewat Migration Tool Disqus.
Penjelasan Sedikit
Sistem komentar Disqus cara kerjanya adalah dengan pendeteksian alamat URL website kemudian Disqus akan menandai url tersebut sebagai id komentar. Nah, bila alamat URL di website berbeda atau ada penambahan sedikit saja Disqus akan mendeteksi halaman tersebut berbeda yang kemudian komentar disimpan di tempat yang berbeda pula.
Nah hal tersebut akan berdampak pada website yang memerlukan url khusus untuk mobile, semisal tambahan subdomain (cth m.namawebsite.com) dan tambahan url (cth ?m=0, dll). Untuk memperbaikinya, khusus untuk Blogger cukup menghilangkan tambahan tersebut namun dengan catatan website akan dimuat selalu di versi desktop. Karenanya trik diatas hanya cocok untuk template Blogger yang sudah responsive saja.
Akhir kata
Sekian trik kali ini tentang Komentar Disqus yang tidak konsisten di Blogger. Kekurangan dan kesalahannya mohon maaf dan…
Semoga Bermanfaat