Oy guys, kabar baik, industri game mobile dan para mobile gamer siap-siap akan kebagian Super Resolution yang dikembangkan oleh ARM, kiblat utama platform processor mobile.

ARM ASR namanya atau Accuracy Super Resolution Game, tengah di masak oleh ARM untuk menjawab tantangan mobile gamer saat ini.

Seperti yang diketahui, Super Resolution adalah teknologi terbaru dalam merender aset 3D dalam resolusi lebih kecil namun akan di upscale untuk menghasilkan gambar atau frame lebih jernih dan lebih hemat energi.

Jelas, diharapkan kinerja ponsel nanti lebih optimal dengan durasi main lebih lama dengan panas yang lebih minim.

Dilansir dari Jagat Review, ASR sendiri memang dibangun berdasarkan AMD’s FidelityFX Super Resolution 2 (FSR 2) dan diadaptasi khusus untuk perangkat mobile. Arm ASR menggunakan upscaling temporal, yang menggabungkan informasi dari beberapa frame untuk menghasilkan gambar berkualitas tinggi dari input resolusi rendah. Meskipun lebih rumit untuk diimplementasikan dibandingkan dengan upscaling spasial per frame, metode ini memberikan hasil yang lebih baik dan lebih banyak kebebasan bagi pengembang.

Menurut Benchmarknya, ARM ASR setara atau bahkan lebih baik dari AMD FSR 2 dan selevel dengan Qualcomm GSR.

Teknologi ARM ASR ini dikembangkan secara Open Source dimana semua pabrikan chipset ARM bisa menggunakan atau mengembangkan sendiri teknologi ini. Menarik, Apple tertarik nggak ya wkwk.

Sumber | Via

Shares:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *