Oy guys, pernah lihat ada bubble gelembung yang ada dibawah saat membuka chat grup? Jika anda klik join, anda akan mendengar lawan sura bicara dan suara anda akan terdengar juga. Mirip seperti telepon tapi masih di chat biasa. Hack kah?

Tenang bun bukan hacker kok. Fitur ini namanya Voice Chat, dimana adalah salah satu fitur baru resmi WhatsApp untuk Grup.

Fitur ini seperti menggabungkan Voice Note dan telepon grup jadi anda bisa langsung sahut menyaut namun bentuk tampilannya masih di chat grup.

Fitur ini menggantikan telepon grup karena jumlah anggota yang terlalu banyak dan mulai percakapan tanpa memberitahu semua anggota.

Namun tenang kabar baiknya jika bunda anggota grup atau pengelolanya, Chat Audio Grup bisa dimatikan.

Chat Audio Grup WhatsApp

Fitur resmi dari WHatsApp ini berguna untuk memulai obrolan seperti telepon WhatsAPP namun lebih ringan dimana kita bisa leluasa untuk membaca chat dan “menyambi” untuk melakukan hal lain.

Fitur ini bisa diakses dari icon seperti digambar, dimana jika kamu tap judul di grup chatnya, akan ada fitur Chat Audio disini.

Fitur ini mudah diakses di grup yang beranggotakan lebih dari 35-40 orang, tapi untuk grup kecil dibutuhkan gesture untuk mengaktifkan chat voice.

Namun bagaimana cara mematikan chat audio ini?

Cara Mematikan Chat Audio Grup di WhatsApp

Ada beberapa cara mematikan Chat Audio ini, sebagai berikut:

Untuk yang Kepencet Logo Chat Audio

Jika bunda terpencet tidak sengaja icon Chat Audio, bunda tinggal keluar saja dengan menekan X di bubble chat voice di grup

  1. Buka grup yang kepencet tadi, atau klik dari notifikasi
  2. Fokus di bawah chat, akan ada bubble voice chat, klik X untuk keluar dan mematikan voice chat.
buka grup atau klik notifikasi seperti ini di HP
Cek dibawah sendiri ada bubble, lalu klik tanda X untuk keluar dan mematikan chat voice

Untuk yang kepencet Join Voice Chat

Sama seperti diatas, buka chat grupnya dan tap tanda X untuk keluar

  1. Buka grup yang kepencet tadi atau bisa klik dari notifikasi HP
  2. Fokus ke buble chat voice, klik X untuk keluar.

Perlu diingat, chat voice akan tetap tampil sampai semua anggota keluar dari chat voice, bunda bisa hubungi anggota lain untuk melakukan langkah diatas.

Admin dan Anggota Lain

Bila anda menemukan ada bubble voice chat di grup, segera hubungi anggota yang pp nya ada di voice chat.

Bila tidak sengaja join atau ke tap chat voice dan ingin keluar, lakukan langkah diatas.

Untuk admin sayangnya fitur ini tidak bisa dimatikan untuk grup, dan admin belum bisa menghapus sendiri voice chat yang ada.

Namun admin bisa mengeluarkan anggota yang tertera di voice chat sementara untuk nanti dimasukkan kembali ke grup.

Cara Meminimalisir Chat Voice di Grup

Okay untuk keluar sudah, tapi bagaimana voice chat ini muncul?

Untuk mengaktifkan chat voice ini ada banyak cara, dari mengklik logo chat voice dan gesture. Bila tidak ingin mengaktifkan, hindari klik menu berikut

  1. Di grup, ada logo voice chat
  2. Di detail grup, ada logo voice chat
  3. Terakhir gesture, di chat grupnya, scroll kebawah dan tahan sampai voice chat aktif

Biasanya ada di tiga tempat voice chat bisa diaktifkan, untuk ketidak sengajaan dan ingin mematikannya ikuti langkah di atas tadi.

Bila ada satu pp profil di bubble chat voice nya, dan anggota masih bingung mematikannya, biarkan saja sampai 60 menit tanpa ads yang join, WhatsApp akan mengakhiri otomatis chat voice nya.

Akhir Kata

Okay itu tadi cara mematikan chat voice di grup dan cara pencegahan chat voice agar tidak sengaja aktif.

Apakah ini ulah hacker? Tidak bun, chat voice adalah fitur resmi WhatsApp, jadi aman.

Sekian artikel kali ini, semoga bermanfaat, terimakasih sudah berkunjung!

Shares:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *