LG Wing

Oy guys, padahal baru tahun kemarin merek ini memperkenalkan ponsel aneh LG Wing namun sekarang harus pergi. LG dikabarkan resmi mundur dari bisnis ponsel.

Berita sebelumnya, sesaat setelah memberikan kisi-kisi ponsel gulung divisi ponsel LG ada kabar berhenti.

Kabar ini sayangnya benar, LG resmi mengundurkan diri mulai hari tidak lagi melanjutkan kiprahnya di pasar ponsel.

Pengunduran ini bukan tanpa sebab, lewat The Verge, pengunduran LG dari ponsel akan membuat perusahaan lebih fokus dalam sumber daya yang sedang tumbuh terutama komponen transportasi electric, connected devices, smart homes, robotics, artificial intelligence dan business-to-business solutions.

LG dikenal punya konsep unik LG Wing yang baru tahun kemarin diperkenalkan. Ponsel ini punya dua layar untuk kebutuhan fungsional dan tidak ribet.  Alhasil banyak reviewer yang awalnya merasa aneh kemudian menyambut positif karena kontrol dan fungsional yang diberikan.

Merek ini juga dikenal sebagai salah satu yang pertama merilis sistem kamera ganda di ponsel pada tahun2011 dengan produk LG Optimus 3D. Kemudian di tahun 2015, LG adalah pengguna kamera ultrawide pertama di dunia lewat produk LG G5 yang dimana ultrawide sudah menjadi mainstream dan banyak kita pakai sekarang.

Baca lagi disini (inggris)

Shares:
Show Comments (0)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *